Jam Operasional :

Senin-Kamis: 07.30-16.00, Jumat: 07.30-16.30 WITA

PKKMB Politeknik ATI Makassar TA 2017/2018

Politeknik ATI Makassar Mengadakan kegiatan PKKMB yang diperuntunkan bagi Mahasiswa Baru yang berlangsung selama 4 hari yaitu pada tanggal 23-26 Agustrus 2017. Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru(PKKMB) merupakan serangkaian kegiatan yang ditujukan sebagai langkah awal Mahasiswa dan Mahasiswi mengenal kehidupan kampus.
Kegiatan ini memperkenalkan kegiatan sehari-hari dunia perkuliahan antara lain kegiatan akademik maupun non akademik. pada kesempatan kali ini Mahasiswa Baru juga diperkenalkan mengenai profil jurusan masing-masing.
PKKMB ini bertujuan agar mahasiswa dapat melihat gambaran awal mengenai aktivitas yang akan dilakukannya selama menjalani perkuliahan di Politeknik ATI Makassar . Kegiatan ini diisi dengan berbagai materi yang dibawakan oleh berbagai pemateri dari luar salah satunya didatangkan dari Badan Narkotika nasional. Beberapa Mahasiswa juga turut serta dalam mengisi materi mengenai soft skill yang harus dimiliki oleh mahasiswa.Kegiatan ini dirangkaikan juga dengan berbagai games seru untuk menambah keseruan PKKMB 2017
dalam membangun rasa empati Mahassiswa juga dilaksanakan pengumpulan sembako yang akan disumbangkan kepada 3 panti asuhan. Penyerahan Sembako diwakili oleh Mahasiswa kepada 3 perwakilan panti asuhan.

Written by Web Admin

September 7, 2017

Lihat juga…