Jam Operasional :

Senin-Kamis: 07.30-16.00, Jumat: 07.30-16.30 WITA

Kuliah Tamu dan Pelatihan Programable Logic Controller

9-10 November 2016 bertempat di ruang Phinisi Politeknik ATI Makassar sedang berlangsung kuliah tamu dan pelatihan Programable Logic Controller Human Machine Interface (PLC & HMI). Peserta Kuliah tamu kali ini dihadiri oleh berbagai perwakilan perusahaan lokal ternama serta tenaga pengajar Politeknik ATI Makassar. Acara ini didukung penuh atas kerjasama Politeknik ATI Makassar bersama perusahaan PT.Schneider Indonesia. Pemateri diundang langsung dari perwakilan PT.Schneider sebagai Trainer yang merupakan salah satu expert berpengalaman di bidang otomasi.

Materi yang dibahas masih terkait seputar  pemprogram PLC yang memahami logika yang diinginkan oleh penyusun/pembuat logika tersebut. Dari awal mula pembuatan PLC, masing-masing produsen memiliki cara sendiri dalam pemrograman PLC tapi secara garis besar hanya ada dua jenis pemrograman PLC.  antara lain Bahasa tekstual dan Grafis . Selain materi yang dibahas pada kuliah tamu kali ini pihak pemateri juga secara langsung mendemokan alat beserta aplikasi yang digunakan dalam kegiatan ini.

Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi sarana sharing pengalaman dan pengetahuan antara tenaga pengajar Politeknik ATI Makassar dan perwakilan dari perusahaan-perusahaan ternama terkait materi dan pelatihan yang memberi antusiasme lebih bagi para peserta.

photo_2016-11-09_14-24-31

Written by Web Admin

November 9, 2016

Lihat juga…